PEMBIMBINGAN STRATEGI BELAJAR AKTIF
A. Pengantar
Pelaksanaan belajar aktif di era Pandemi Covid-19, jika diupayakan secara berkelanjutan maka harapan untuk berhasil itu selalu ada. Tantangan PJJ merupakan sesuatu yang sangat kompleks, mulai dari pengadaan kuota, kondisi orang tua yang beragam, jarak ke sekolah yang bervariasi, dan beberapa alasan teknis terkadang juga menghambat proses belajar.
Salah satu yang unik ditemukan pada proses belajar pada Minggu III Bulan Maret Tahun 2021 ini adalah ketika dilakukan kunjungan rumah. Tujuan dilakukan kunjungan rumah adalah mengoptimalkan aktivitas belajar siswa di masa Pandemi Covid-19, yang menyasar kepada beberapa orang siswa, yang mengalami hambatan dalam kegiatan belajarnya. Beberapa fakta yang terungkap setelah kegiatan itu dilaksanakan adalah :
- Tanggapan orang tua yang sangat positif ketika guru berkenan mengunjungi anaknya. Dengan ekspresi menangis, seorang orang tua siswa mengungkapkan kebahagiaan dan keharuannya ketika dikunjungi karena merasa diperhatikan oleh pihak sekolah
- Empati dan simpati guru terkait kondisi siswa ketika dilaksanakan pendekatan yang intensif, baik ketika orang tua siswa ke sekolah mengumpulkan tugas maupun ketika guru berkunjung ke rumah, semakin besar. Naluri dan kasih sayang guru sebagai orang tua sangat jelas mengemuka, yang ditandai oleh kepedulian guru yang tidak segan-segan memberi bentuk bantuan baik moril maupun materi sebagai penyemangat bagi orang tua yang nyata-nyata berkeluh kesah tentang kondisi finansial di tengah himpitan tragedi Covid-19.
- Intensistas pemenuhan kewajiban siswa meningkat, dimana capaian aktivitas belajar siswa, sampai minggu ke III Bulan Maret 2021 ini hampir mendekati 98%, jika dilihat dari capaian pemenuhan kewajiban dalam hal pengumpulan tugas, melaksanakan tugas-tugas yang diberikan guru, kehadirannya ketika pelaksanaan pembelajaran daring.
- Motivasi secara berkelanjutan yang diberikan kepala sekolah kepada para guru melalui kegiatan refleksi mingguan, telah berdampak kepada mutu penyelenggaraan pembelajaran, intensitas penyelenggaraan kunjungan rumah, inovasi pelaksanaan pembelajaran berbasis masalah yang berkelanjutan dilaksanakan.
Baca juga :
Strategi Pembelajaran Keterampilan Berpikir
Meningkatkan Keterampilan Berpikir Anak
Supervisi Pemberian Tips Mingguan
Supervisi Pembelajaran Berbasis Google Class Room
B. Pembahasan Proses Refleksi
Pada pembahasan selanjutnya akan dideskripsikan proses pembimbingan yang dilakukan kepala sekolah melalui Whatsaap Group Sekolah dan/atau pelaksanaan rapat-rapat refleksi pembelajaran pada setiap akhir maupun awal minggu.
1. Kelas IV
a. Materi
Kerjakan tugas di bawah ini ! Sebutkan beberapa contoh peristiwa :
- Gaya mempengaruhi benda bergerak menjadi diam.
- Gaya mempengaruhi benda diam menjadi bergerak.
- Gaya dapat mempengaruhi benda bergerak lebih cepat atau lebih lambat.
- Gaya dapat mempengaruhi arah gerak suatu benda.
b. Refleksi
Melihat penugasan kelas IV di atas, dapat saya deskripsikan refleksi sebagai berikut :
- Model penugasan seperti itu, kurang menarik, dan hanya dengan mencari di Google maka mereka akan dengan mudah menjawab
- Model penugasan seperti itu, hanya berkutat pada aspek pengetahuan saja, sedangkan yang dibutuhkan dalam proses belajar IPA adalah proses mendapatkan pengalaman belajar
- Model penugasan seperti itu, tidak melibatkan orang lain seperti orang tua, kakak, maupun teman sekelasnya yang dapat diajak berkolaborasi
c. Saran
Buat rencana pembelajaran yang membuat siswa lebih aktif lagi, seperti menugaskan siswa melakukan percobaan tentang gaya gesek, dengan panduan LKPD yang kita buat berikut model LKPD yang dapat diterakpan pada pembelajaran di atas :
LKPD
Tujuan
Untuk mengetahui pengaruh gaya terhadap benda diam
Untuk mengetahuai pengaruh gaya terhadap bentuk benda
Untuk mengetahui pengaruh gaya terhadap arah gerak benda
Alat dan bahan
- Kaleng bekas
- Gelas kaca
- Gelas plastik
- Buji salak/kelereng
- Kalet gelang
- Sendok dapur
Langkah kegiatan
No | Nama Benda | Perlakuan | Dampak | Kesimpulan |
1 | Kaleng bekas | Dipukul
Diinjak |
Apakah rusak ringan atau rusak berat?……………
Apakah rusak ringan atau rusak berat?……….. |
Semakin besar tenaga yang diperlukan untuk…….. kaleng maka semakin……………bentuk kaleng |
2 | Gelas Kaca
Gelas Plastik |
Ditarik dengan karet gelang
Ditarik dengan karet gelang %d bloggers like this: |
0 Comments